Text
SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DAN PENYEWAAN ALAT BERAT PADA PT. CATUR PRAJNA UTAMA BERBASIS WEB
Perkembangan sistem informasi berjalan seiring dengan berkembangnya tekonologi informasi yang mendukung setiap kegiatan bisnis dalam berbagai aspek. Sistem informasi akuntansi merupakan proses yang menjadi kunci utama suatu perusahaan dalam menentukan laba yang diperoleh. Dalam suatu perusahaan besar seperti PT. Catur Prjana Utama sangat diperlukan pengolah data akuntansi yang tertata dan terolah dengan baik untuk menghasilkan laporan-laporan keuangan yang menjadi tolak ukur suatu perusahaan dan menjadi salah satu faktor pendukung keputusan.
Masalah yang dihadapi PT. Catur Prjana Utama saat ini adalah pencatatan data-data keuangan yang masih dilakukan menggunakan MS Excel. Hal tersebut membutuhkan ketelitian agar tidak terjadi kesalahan dalam perhitungan nilai uang dan keseimbangan nilai debit dan kredit. Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan sebuah program aplikasi yang dapat membantu menyelesaikan pekerjaan seseorang akunting dalam melakukan pencatatan transaksi dan perhitungan laporan-laporan keuangan.
Dalam membangun sebuah program aplikasi akuntansi, penulis menggunakan perangkat lunak Adobe Dreamweaver CS4 sebagai pemorgraman dan sebagai manajemen basis data digunakan adalah SQL Manager 2007 For MySQL. Dengan dibuatnya sistem ini diharapkan dapat memudahkan sebuah perusahaan melakukan proses pencatatan transaksi dan pembuatan laporan keuangan.
UNDA000128 | SI.2019 SIT s | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain