Text
SISTEM INFORMASI PENDATAAN MASYARAKAT MISKIN DENGAN PARAMETER PENGHASILAN DAN KONDISI RUMAH DI DESA PAREN KECAMATAN DANAU SEMBULUH KABUPATEN SERUYAN
Kantor Desa Paren yang terletak di Kabupaten Seruyan Kecamatan Danau Sembuluh. Saat ini metode yang dilakukan desa paren dalam pendataan keluarga miskin masih menggunakan cara manual yaitu dengan pencatatan berbentuk kertas, dan hal tersebut membutuhkan waktu yang lama untuk pengolahan data masyarakat miskin dan kesulitan dalam pencarian arsip yang telah disimpan jika akan dicocokkan dengan informasi yang baru diperoleh. Tujuan dari penelitian untuk membuat sebuah aplikasi yang dapat digunakan sebagai media pengolahan data masyarakat miskin. Selain itu juga mempermudah pendataan masyarakat miskin tersebut.
Dengan adanya Sistem Informasi pada kantor Desa Paren ini diharapkan mampu mengelola data masyarakat miskin. Sistem ini diharapkan dapat mengatasi permasalahan yang ada pada pendataan masyarakat miskin di Desa Paren. Untuk membuat sistem informasi Pendataan Masyarakat miskin di Desa Paren berbasis web ini menggunakan metode waterfall. Untuk mengalisis sistem ini serta sebuah text editor bahasa pempograman Adobe Dreamweaver CS4, Bahasa pemprograman Javascript, CSS, HTML, PHP dan MySQL. Setelah aplikasi web dibuat, maka sistem informasi dapat memudahkan petugas untuk mendata masyarakat miskin.
UNDA000136 | SI.2018 IRF s | Tersedia | |
UNDA007177 | SI.2018 IRF s | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain