Text
SISTEM INFORMASI JASA SERVICE DINAMO PADA ELECTRO FORCE BERBASIS WEB
Sistem informasi berdasarkan kegunaannya secara umum adalah alat yang di rancang dan di bangun sedemikian rupa untuk mempermudah pekerjaan manusia. Banyak perusahaan yang menggunakan sistem informasi untuk meningkatkan produktivitas dan kinerja. Tak terkecuali pada jasa service dinamo pada Electro Force. Seiring berjalannya waktu sistem yang saat ini berjalan pada Electro Force dapat memperlambat menyelesaikan proses transaksi service maupun pembelian sparepart baru, serta proses pemasukkan dan pengeluaran sparepart seringkali tidak diketahui jumlahnya. Sistem informasi yang dirancang ini merupakan salah satu solusi yang mempunyai tujuan dapat menangani masalah-masalah yang terjadi pada sistem yang berjalan saat ini.
Pada penelitian ini dibuat sistem informasi yang dapat memberikan layanan jasa service dan menyajikan layanan booking service untuk pelanggan secara online serta bisa merekam pengeluaran dan pemasukkan jumlah sparepart. Sistem informasi jasa service dinamo ini dapat memberikan output berupa faktur service dan pembelian serta laporan rekap service dan pembelian.
Sistem informasi jasa service dinamo ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, HTML, CSS, JavaScript, Jquery dan database MySQL. Sistem yang dihasilkan dapat menangani setiap proses transaksi service, pembelian dan booking yang telah terjadi.
UNDA000032 | SI.2018 SEP s | Tersedia | |
UNDA007142 | SI.2018 SEP s | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain